Monday, April 7, 2008

Berlebihan Kalau Gratis


Masih dari kisah perjalanan ke Timor Leste tahun lalu.

Karena situasi Timor Leste memang kering kerontang, sampai-sampai sungainya juga gak ada airnya, maka debu menjadi pemandangan sehari-hari yang menyertai seluruh perjalanan. Mulai turun di Bandara Lobato, debu sudah berterbangan dibarengi dengan panas yang menyengat. Dan debu itu (bersama dengan panasnya) yang juga menyertai sepanjang perjalanan, kemanapun kita pergi.

Dalam keadaan panas dan berdebu seperti itu, pakaian menjadi sangat cepat kotor. Dan baunya? Ampun-ampun deh... Tetapi karena kesibukan setiap hari mengadakan perjalanan Dili-Tibar-Bazartete-Liquica, maka gak pernah berpikir untuk cuci pakaian. Laundry di hotel? Ngeri! Mengingat harga-harga dipatok pakai US $, dan mengingat harga-harga memang mahal, berpikir untuk laundry saja tidak berani.

Hari keempat, setelah persediaan pakaian (luar dan dalam) mulai menipis, mulai memberanikan diri untuk berpikir mengenai laundry. Alternatif untuk nekat memakai pakaian kotor, atau memakai side A dan side B untuk pakaian tertentu, menjadi mengerikan, mengingat betapa banyaknya keringat yang keluar dan kotornya perjalanan. Maka mulai sepakat dengan teman-teman untuk menanyakan tentang laundry di hotel.

Ternyata ada kejutan yang luar biasa. Hotel Audian, yang terletak di Rua 15 de Outubro, Audian, tempat kami menginap, ternyata memberikan fasilitas laundry gratis, segratis-gratisnya. Dengan segera kabar baik ini diberitakan kepada semua anggota rombongan. Mula-mula agak kurang percaya, karena hari gini, biasanya gak ada yang gratis. Minta sabun tambahan saja bayar, apalagi laundry. Tetapi setelah ada konfirmasi, rombongan memutuskan untuk menunda perjalanan pagi itu, untuk membereskan urusan laundry.

Ini yang ampun-ampun juga, rupanya bukan cuma orang kita yang kemaruk kalau ada gratisan, mereka yang dari negara-negara lain juga gak beda. Masing-masing anggota turun dengan membawa kantong kresek laundry, full sampai ditekan-tekan. Aneh juga, padahal keesokan harinya sudah mau pulang! Kayaknya kok aneh, urusan laundry kok pakai balas dendam!!


No comments: